FBPixel
Standar Pengemasan Paket di Lazada, Seller Wajib Tahu!

Standar Pengemasan Paket di Lazada, Seller Wajib Tahu!

Salah satu hal yang akan diperhatikan pembeli ketika menerima sebuah kiriman paket adalah kualitas pengemasannya. Semakin bagus kualitasnya, bisa dipastikan produk yang berada di dalam paket juga akan lebih aman. Dengan demikian, pembeli bisa merasa puas karena barang diterima dengan baik.

Nah, jika Anda penjual di marketplace Lazada dan ingin mengirimkan produk kepada pembeli, ketahui terlebih dahulu standar pengemasan paket Lazada yang harus dipenuhi. Adanya standar dalam pengemasan bertujuan melindungi paket yang sedang dikirimkan. 

Begini Standar Pengemasan Lazada

Apa sejumlah hal yang harus diperhatikan oleh penjual Lazada saat hendak mengirimkan paket. Salah satunya, cara mengemas paket. Perlu diketahui, standar pengemasan dapat dibagi dalam 3 bagian, yaitu ukuran barang, nilai barang, dan tingkat pecah belah.

Dari faktor ukuran barang, paket dibagi atas 3 jenis, yaitu kecil, sedang, dan besar. Dari segi nilai ada dua pilihan, yaitu mahal dan biasa. Kelompok lain adalah barang pecah belah yang dibagi menjadi dua, yaitu pecah belah dan non-pecah belah. 

Ada standar berbeda yang diterapkan tergantung pada faktor tersebut. Pada pengemasan standar, kertas yang digunakan untuk membungkus berukuran 70 gr. Area tempel untuk label harus terlihat datar. Selain itu, barcode tidak tertutup atau terlipat. 

Baca juga: Cara Mendaftar Jadi Agen LEX Lazada MDOP Terdekat di Kotamu

Tahap Pengemasan Produk di Lazada

Agar paket Lazada dalam perjalanan aman sampai tujuan, proses pengemasan tidak boleh asal-asalan. Nah, berikut beberapa tahap yang harus dilewati dalam rangka mengemas produk.

  • Persiapan Peralatan. Pada tahap ini, Anda harus mempersiapkan peralatan yang akan digunakan untuk mengemas, yaitu box kardus, lakban, dan gunting.
  • Cetak Dokumen. Anda perlu menyertakan dokumen pembelian produk pada kemasan. Karena itu, cetak dokumen ini terlebih dahulu.
  • Pengemasan. Lakukan pengemasan produk dengan cermat. Pada tahap ini, Anda bisa menggunakan bubble wrap atau justru box kayu agar lebih aman.
  • Labeling. Tempelkan label pada kemasan untuk menghindari terjadinya kesalahan pengiriman.

Pentingnya Mengemas Paket Sesuai Standar

Dengan menerapkan langkah-langkah tersebut, paket dipastikan tidak rusak selama dalam perjalanan. Lebih spesifik lagi, ada beberapa alasan yang membuat pengemasan produk di Lazada harus sesuai dengan standar yang ditetapkan:

Pertama, pengemasan akan berpengaruh terhadap kepuasan dan penilaian pembeli terhadap produk Anda.

Kedua, dengan melakukan langkah pengemasan tersebut, proses scan barcode yang terdapat pada kemasan paket akan lebih mudah dan cepat. Dengan demikian, pergerakan paket pun akan lebih cepat juga.

Ketiga, ongkos kirim bisa dihitung secara akurat. Hal ini karena berat paket bisa dibaca dengan jelas.

Keempat, mengurangi risiko keterlambatan pengiriman paket karena masih perlu mengelompokkan paket secara manual. Dampaknya, pembeli akan merasa lebih puas.

Baca juga: Serba-Serbi Pembayaran COD Lazada yang Perlu Diketahui

Saatnya Tingkatkan Kualitas Paket dan Pengiriman

Karena pentingnya dampak pengemasan paket, Anda sebagai penjual wajib mengusahakan hal ini saat mengirim produk. Ada beberapa langkah mudah yang bisa dilakukan, yaitu:

  • Meletakkan barcode di bagian permukaan kemasan yang mudah dilihat dan strategis
  • Menggunakan bubble wrap jika Anda mengirimkan benda yang rentan rusak, terutama karena tekanan dari luar. 
  • Menggunakan box kayu untuk pengiriman yang spesial, misalnya barang elektronik. Box kayu akan menjaga barang tetap terlindungi dalam kondisi apa pun.
  • Melakukan pengemasan dengan cermat dan rapi. Dengan begitu, ketika barang tiba di tangan pembeli, kondisinya masih tetap baik.

Faktanya, banyak pembeli yang merasa senang ketika menerima paket dengan kemasan dalam kondisi bagus. Tindakan ini juga akan membuat Anda terhindar dari komplain negatif dari pembeli.

Inilah hal-hal yang perlu diketahui tentang cara mengirim paket Lazada. Agar bisnis semakin berkembang, Anda juga bisa memanfaatkan berbagai layanan dari AturToko. Dengan layanan tersebut, mengelola aktivitas bisnis kini bisa lebih mudah. Yuk daftar sekarang!

English